Breaking News

Angkutan Batu Bara di Jambi Akan Kembali Beroperasi

MEDIA ROTASI, JAMBI - Aktivitas angkutan batu bara kembali akan beroperasi kembali mulai Senin Sore (5/12/2022). 

Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono meminta kepada para pengusaha tambang dan sopir angkutan batu bara mengikuti peraturan yang telah disepakati bersama.

Aktivitas angkutan batu bara ini kembali dibolehkan beroperasi menyusul perbaikan jalan Jalan Sridadi yang sudah dilakukan.

Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto menyampaikan, Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) wilayah VI telah melakukan perbaikan Jalan sridadi, Kabupaten Batang Hari.

"Direncanakan jalan sridadi akan dibuka pada Senin (05/12/2022) sore. Hal ini disampaikan saat Rapat Teknis Pengaturan Pers dalam rangka buka tutup arus terkait Perbaikan jalan dan membahas Operasional Angkutan Batu Bara," katanya. (Jef)

0 Komentar

"/>
"/>

Advertisement

Cari Berita Anda Disini

Close