Breaking News

Kapolsek Muara Sabak Timur Laksanakan Jum'at Curhat Bersama Warga Kelurahan Muara Sabak Ilir

 

Kapolsesk Muara Sabak Timur Photo Bersama Dengan Warga

MEDIA ROTASI, MUARA SABAK - Bertempat Pelabuhan Speed RT. 02 Kel. Muara Sabak Ilir Kecamatan Muara Sabak Timur telah dilaksanakan Kegiatan Jum'at Curhat Masyarakat RT. 02 Kel. Muara Sabak Ilir Bersama Polsek Muara Sabak Timur.

Kegiatan Jum’at curhat di laksanakan Pada hari Jumat 10 Maret 2023 pukul 09.00 wib. Kegiatan yang dipimpin lansung oleh Kapolsek Muara Sabak Timur, IPTU CHANDRA ADINATA, SH.

Dalam kegiatan tersebut Personil Polsek Muara Sabak Timur melaksanakan kegiatan tatap muka  bersama warga RT.02 Kel. Sabak Ilir sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mempersilahkan warga untuk menyampaikan pendapat dan masukan terkait Sitkamtibmas di wilayah Kelurahan Muara Sabak Ilir.

Warga masyarakat juga diminta untuk tidak merasa takut ataupun sungkan untuk menyampaikan keluhan-keluhan terkait kinerja Personil Polsek Muara Sabak Timur apabila terdapat hal-hal yang dianggap kurang berkenan di hati masyarakat.

Suasana Sa'at Jum'at Curhat

Selain Kapolsek, turut hadir beberpa personil dari polsek muara sabak timur antara lain BKTM Desa Simbur Naik AIPTU DEDI ASMARA, Kanit Provos Polsek Muara Sabak Timur AIPDA FERI ANDRI YURIKO, BKTM Desa Kota Raja Kec. Muara Sabak Timur BRIPKA SYAIFUL ANWAR, Banit Reskrim Polsek Muara Sabak Timur BRIPKA F.T LUBIS, Kanit Intel Polsek Muara Sabak Timur, BRIPKA SARMEN, BKTM Kel. Muara Sabak Ulu Polsek Muara Sabak Timur, BRIPKA AZHAR, BKTM Desa Siau Dalam Polsek Muara Sabak Timur BRIPKA SYAFRIZAL dan selain itu hadir juga, Lurah Muara Sabak Ilir, Arahman Alamsyah, SE, Ketua RT. 02. Kel. Muara Sabak Ilir, Tokoh Masyarakat Kelurahan Sabak Ilir dan Para warga RT.02 Kelurahan Sabak Ilir

Kapolsek Muara Sabak IPTU CHANDRA ADINATA, SH juga menyampaikan rasa terima kasih kepada warga RT. 02 Kelurahan Muara Sabak Ilir yang selama ini telah mendukung kinerja Polsek Muara Sabak Timur dalam mewujudkan situasi yang aman dan kondusif. ( JDM )

 

 

0 Komentar

"/>
"/>

Advertisement

Cari Berita Anda Disini

Close