Breaking News

Korban Pompong Tenggelam Di Sungai Batanghari Ditemukan

 

Korban Dibawa Kerumah Duka

MEDIA ROTASI, MUARA SABAK  - Korban kecelakaan di pompong tenggelam di sungai Batanghari tanjung jabung timur yang terjadi pada hari senin 17 April 2023 telah di temukan.

Setelah hampir seharian melakukan pencarian yang dilakukan oleh Personil Sat Polair Tanjab Timur, pers  Polsek Muara Sabak Timur, Personil TNI, Basarnas dibantu warga korban akhirnya ditemukan tidak jauh dari lokasi pompong tenggelam sekitar jam 17.15 Wib.

Adapun lokasi penemuan korban berjarak sekitar lebih kurang 20 Meter dari TKP awal tenggelamnya Perahu Pompong di Parit Gogak RT. 06 Kel. Muara Sabak Ulu , korban ditemukan dalam kondisi Meninggal Dunia.

Kapolsek Muara Sabak Timur Dan Anggota Turut Melakukan Pencarian

Adapaun kronologis kejadian sebagai berikut, Pada hari Senin 17 April 2023 sekira pukul 05.00 wib. Ketiga orang korban menuju ke parit gogak untuk mengangkut pinang dengan menggunakan perahu pompong, setelah perahu penuh muatan pinang selanjutnya mereka menuju ke arah Muara Sabak Ulu, saat tiba di TKP tiba-tiba perahu pompong yang mereka tumpangi tersebut tenggelam dan mengakibatkan ketiga korban terjatuh ke sungai, koban an. Dahlan dan an. Ambo lung berhasil menyelamatkan diri ke tepi ( daratan ) sementara korban an. Suhas Mardiansyah Saputra Als. Dedek, 20 Tahun yang diketahui tidak bisa berenang,  Atas kejadian tersebut korban an. Dahlan dan an. Ambo lung langsung menuju rumah warga untuk meminta bantuan, kemudian Personil Sat Polair Tanjab Timur, pers  Polsek Muara Sabak Timur dibantu warga melakukan pencarian korban di sekitar TKP dan menyisir areal sungai batang hari.

Saat ini korban sudah berhasil di evakuasi dan telah disemayamkan di rumah duka di Lorong Kalimantan RT.03/RW 02 Kelurahan Muara Sabak Ulu.

Pihak keluarga korban menyatakan telah menerima   atas musibah yang menimpa korban, dan direncanakan jenazah korban akan dimakamkan malam ini di TPU RT.03 Kel. Muara Sabak Ulu. ( JDM )

 

 

 

 

 

 

0 Komentar

"/>
"/>

Advertisement

Cari Berita Anda Disini

Close