Breaking News

Kesbangpol Terima Audensi dan Silaturahmi BNPT

 

Kasubbid Konflik Pemerintahan dan Keamanan Fiet Haryadi M.Kom

MEDIA ROTASI, JAMBI - Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Jambi menerima kehadiran BNPT Pusat dalam silaturahmi dan audensi di kantor Kesbangpol Provinsi Jambi.

Kaban Kesbangpol Drs H Apani Saharudin diwakili Kasubbid Konflik Pemerintahan dan Keamanan Fiet Haryadi M.Kom menyambut baik agenda audensi BNPT Pusat yang dihadiri Direktur Pencegahan BNPT Prof DR Irfan Idris,M.A.

Agenda audiensi yang dilaksanakan (08/12) dikantor Badan Kesbangpol Provinsi Jambi. Ada beberapa agenda pertemuan yang bahas diantaranya Silaturahmi , overview FKPT Jambi.

Serta dalam rangka pelaksanaan program kerja deputi bidang pencegahan,perlindungan dan deradikalisasi direktorat pencegahan  dalam melaksanakan kegiatan monitoring perlibatan masyarakat dalam pencegahan terorisme melalui Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Jambi.

Dr.Irfan dalam sambutannya atas nama kepala BNPT Pusat menyampaikan agar Kesbangpol Provinsi Jambi untuk melakukan kolaborasi yang dilaksanakan FKPT di setiap even yang dilaksanakan dengan melibatkan FKPT yang sudah ada di Provinsi Jambi.

" Diminta agar koordinasi ini lebih ditingkatkan lagi dan mewaspadai setiap daerah kabupaten /kota yang menjadi tempat tinggal mantan narapidana terorisme," tegas DR.Irfan.

Dijelaskanya terorisme tidak dapat digolongkan sebagai kejahatan biasa namun kejahatan yang serius dan merupakan kejahatan terhadap kemanusiaan.

" Perlu penanganan serius dengan adanya kolaborasi yang berjalan sesuai amanah dari kepala BNPT untuk pemerintah Provinsi Jambi," tegasnya.

Dikatakan DR.Irfan Badan penangulanggan  terorisme sebagai lembaga pemerintah non kementerian yang diamanahkan untuk menanggulangi terorisme.

Memandang pentingnya aspek pencegahan melalui pendekatan lunak dalam memprediksi perkembangan radikalisme ditengah masyarakat . 

Sementara Kasubbid Konflik Pemerintahan dan Keamanan 

Fiet Haryadi M.Kom  menyebutka untuk pencegahan program paham radikalisme dan terorisme sendiri sudah ada sejak tahun 2013.

Selama ini sudah melakukan kegiatan sosialisasi dikabupaten Kota se provinsi Jambi. 

Sosialisasi itu dilakukan pada kalanggan pelajar,pemuda dan mahasiswa .

Untuk mantan napiter sendiri yang berjumlah 23 orang di Provinsi Jambi  pada setiap agustusan pemerintah Provinsi Jambi melalui Kesbangpol mengajak untuk hadir pada acara 17 Agustus melaksanakan upacara di Hari Kemerdekaan Indonesia. ( JDM )

0 Komentar

"/>
"/>

Advertisement

Cari Berita Anda Disini

Close